Minggu, 14 Agustus 2011

Kampung Inggris



Tulungrejo, Pare, Kediri.

Niat untuk belajar disana terus saja tertunda.
Awalnya kesulitan mencari waktu, bentrok dengan PPL dan kegiatan perkuliahan yang lain.
Niat yang sudah bulat untuk pergi kesana seusai PPL bulan Oktober pun kini tampaknya harus kembali dikubur dalam-dalam.
Karena ternyata masih banyak kewajiban yang harus saya selesaikan di Jakarta.
Mudah-mudahan niat yang tertunda ini bisa lekas terlaksana. amin.

Sekilas tentang kampung Inggris.
Kampung Inggris adalah sebuah wilayah di daerah Jawa Timur yang di dalamnya terdapat banyak tempat kursus bahasa Inggris.
Kampung Inggris adalah sebuah julukan yang diberikan pada suatu perkampungan yang terletak di Desa Tulungrejo, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Mayoritas masyarakat di kampung ini menggunakan bahasa Inggris dalam keseharian mereka. Inilah yang menyebabkan orang-orang menjuluki daerah ini dengan sebutan Kampung Inggris.
Ini baru namanya English Environment! belajar di lingkungan yang mendukung tentu akan sangat membantu untuk lebih lancar mempraktekan bahasa tersebut.

Bahasa adalah sesuatu yang harus sesering mungkin digunakan jika kita mau mendalami bahasa tersebut. Di era seperti sekarang, kemampuan berbahasa Inggris pun sudah menjadi suatu hal yang wajib dimiliki hampir semua orang agar bisa terus bertahan menghadapi perkembangan dunia ini :)

Kampung Inggris ini tempat yang baik untuk yang mau mendalami bahasa Inggris dengan lebih tekun. Untuk lebih lengkapnya kalian bisa lihat di website kampung-inggris.com

Sampai jumpa di sana :)

3 komentar:

  1. "Mayoritas masyarakat di kampung ini menggunakan bahasa Inggris dalam keseharian mereka. Inilah yang menyebabkan orang-orang menjuluki daerah ini dengan sebutan Kampung Inggris."

    pada kenyataannya tidak. masyarakat disana tetap berbahasa jawa atau bahasa indonesia seperti kita.
    cuma ya kita jadi kaya intensif aja kursusnya dusana. pedagang makanan, 'pemilik kos dkk, semua ngomomgnya biasa aja, ga pake bahasa inggris.

    begitu sih kata temenku yang udah kesana. aku pun belum pernah. tapi dia bilang, suasana dan belajarnya memang asik kok. walau ga seperti yg dibayang kan di awal soal "semua org pake bahasa inggris"

    dan dia tetep kepengen lagi kesana. :)

    BalasHapus
  2. temen aku juga udah banyak benget yang kesana. satu kali kesana ketagihan pengen balik lagi katanya. ada juga sekarang yang jadi guru bahasa Inggris.

    ayoo ka devi kalo ada waktu kita kesana. dari SMA mau kesana ga jadi-jadi :(

    BalasHapus
  3. Niken : hihi iyaa disana itu ada english camp. semacam asrama yang diwajibin bicara pakai bahasa inggris setiap harinya, ada yang ngawasin juga. nah ini yang aku sebut english environment. memang mayoritas tapi ngga semuanya :)
    kakakku baru aja bulan lalu balikdari sana, jadi kepingin :)

    ragil : ayoo ayoo bareng kesananya mau ngga? hihi ;)

    BalasHapus