Sabtu, 04 Februari 2012

How to go to Kampung Inggris – Pare, Kediri, Jawa Timur ?

Dalam Post kali ini Saya akan share bagaimana rute transportasi yang harus ditempuh dari Jakarta ke Pare, Kediri, Jawa Timur.


     1. Kereta Api


Ada beberapa kelas yang ditawarkan menggunakan Transportasi kereta api ini, diantaranya adalah :
a.       Kelas Ekonomi
-          Nama Kereta : Matarmaja
Kereta ini berangkat dari stasiun Pasar Senen Pukul 14.00 dan akan tiba di stasiun Kediri sekitar Pukul 06.00 keesokan harinya.
Harga Tiket : Rp.48.000
-          Nama Kereta : Brantas
Kereta ini berangkat dari Sasiun Tanah Abang Pukul 15.30 dan akan tiba di stasiun Kediri sekitar Pukul 07.00 keesokan harinya.
Harga Tiket : Rp. 48.000

Stasiun akhir adalah Malang, namun untuk tiba di Pare, anda harus turun di stasiun Kediri.
Rute stasiun-stasiun yang dilewati kereta Matarmaja ini adalah : Stasiun Pasar Senen – Stasiun Jatinegara – Stasiun Cikampek – Stasiun Cirebon Prujakan – Stasiun Tegal – Stasiun Pekalongan – Stasiun Semarang Poncol – Stasiun Kedung Jati – Stasiun Gundih – Stasiun Solo Jebres – Stasiun Kertosono – Stasiun Kediri – Stasiun Tulungagung – Stasiun Ngunut – Stasiun Blitar – Stasiun Wlingi – Stasiun Kesamben – Stasiun Sumber Pucung – Stasiun Malang Kotalama – Stasiun Malang.

*Fyi : harga tiket bervariasi setiap harinya. Umumnya pada saat weekend dan hari besar, harga tiket akan naik.

b.      Kelas Bisnis
-          Nama Kereta : Senja Kediri
            Kereta ini berangkat dari stasiun Pasar Senen Pukul 15.00 dan akan tiba di stasiun Kediri sekitar pukul 04.00 keesokan harinya.
            Harga Tiket : Rp. 165.000

Stasiun akhir adalah Malang, namun untuk tiba di Pare, anda harus turun di stasiun Kediri. Kereta api Senja Kediri hanya berhenti di beberapa stasiun tertentu, yaitu : Stasiun Pasar Senen Stasiun JatinegaraStasiun BekasiStasiun CirebonStasiun TegalStasiun PekalonganStasiun Semarang TawangStasiun BrumbungStasiun KedungjatiStasiun WalikukunStasiun ParonStasiun MadiunStasiun CarubanStasiun NganjukStasiun KertosonoStasiun KediriStasiun TulungagungStasiun Blitar – Stasiun Malang.

*Untuk harga tiket ter-update dan reservasi tiket bisa anda lakukan di http://www.kereta-api.co.id/
*Fyi : harga tiket bervariasi setiap harinya. Umumnya pada saat weekend dan hari besar, harga tiket akan naik.

c.       Kelas Eksekutif
-          Nama Kereta : Gajayana
Kereta ini berangkat dari stasiun Gambir Pukul 17.30 dan akan tiba di stasiun Kediri sekitar pukul 06.00 keesokan harinya
Harga Tiket : Rp. 320.000

Stasiun akhir adalah Malang, namun untuk tiba di Pare, anda harus turun di stasiun Kediri. Kereta api Gajayana hanya berhenti di beberapa stasiun tertentu, yaitu : Stasiun Jakarta Kota – Stasiun Gambir – Stasiun Cirebon – Stasiun Purwokerto – Stasiun Sumpiuh – Stasiun Karanganyar – Stasiun Yogyakarta Tugu – Stasiun Solo Balapan – Stasiun Madiun – Stasiun Kertosono – Stasiun Kediri – Stasiun tulungagung – Stasiun Blitar – Stasiun Kepanjen – Stasiun Malang.

-          Nama Kereta : Bangunkarta
Kereta ini berangkat dari Stasiun Pasar Senen Pukul 16.00 dan akan tiba di stasiun Jombang sekitar pukul 04.00 keesokan harinya
Harga Tiket : Rp. 265.000


Kereta api Bangunkarta hanya berhenti di beberapa stasiun tertentu, yaitu : Stasiun Pasar Senen – Stasiun Jatinegara – Stasiun Bekasi – Stasiun Cirebon – Stasiun tegal – Stasiun Pekalongan – Stasiun Semarang Tawang – Stasiun Madiun – Stasiun Nganjuk – Stasiun Kertosono – Stasiun Jombang.

*Untuk harga tiket ter-update dan reservasi tiket bisa anda lakukan di http://www.kereta-api.co.id/
*Fyi : harga tiket bervariasi setiap harinya. Umumnya pada saat weekend dan hari besar, harga tiket akan naik.

d.      Dari Stasiun ke Kampung Inggris, Pare.
-          Dari Stasiun Kediri
Keluar dari stasiun Kediri, anda akan langsung disambut dengan beberapa tukang becak yang sekaligus menawarkan jasa membantu mengangkat barang-barang anda. Pilih saja salah satu, dan bilang saja mau ke Kantor Pos Kediri. Lama perjalanan sekitar 5-10 menit. Biaya becak ini paling mahal Rp. 10.000,- Kalau si abang becak minta lebih dari Rp.10.000 jangan mau :p
Dari kantor Pos Kediri, anda naik angkot P (Angkotnya berbentuk mobil Elf dengan kode Huruf “P”). Tarif angkot ini Rp.7.000 – Rp.10.000 tergantung banyaknya barang bawaan yang anda bawa. Durasi Perjalanan sampai di Pare sekitar 1 jam. Sepanjang perjalanan anda akan disajikan hijaunya sawah di kanan-kiri jalan, udara yang sejuk, dan aroma khas pedesaan :)
Anda dapat meminta supir angkot untuk mengantar anda ke tempat kursusan yang anda inginkan. Kebanyakan supir angkot ini sudah paham semua tempat-tempat kursusan di pare.

-          Dari Stasiun Jombang
Keluar dari stasiun Jombang, jalan kaki ke arah lampu merah dari rel kereta sebelah kanan. Tidak jauh dari situ akan kelihatan beberapa angkot Elf yang ngetem. Bilang saja mau ke kampung Inggris, supir angkotnya pasti sudah mengerti J Biayanya kurang lebih sama, yaitu Rp.10.000.

-          Jasa Bus
Selain naik Elf, ada alternative angkutan lain, yaitu Bus. Ada beberapa bus yang melewati Kampung Inggris, Pare. Diantaranya adalah Puspa Indah tujuan Malang, Harapan Jaya, Jaya Mulya, dan Hasti dan Surya indah jurusan Surabaya. Jika naik bus, anda tidak bisa meminta supir bus untuk mengantar anda sampai tempat kursusan tujuan. Anda hanya akan bisa turun di Jl.Brawijaya atau dekat BEC. Tarif Bus ini adalah Rp. 4.000

        2. Pesawat


Jika anda memilih jasa transportasi udara, maka bandara yang paling dekat dari Kampung Inggris, Pare adalah Bandara Juanda, Surabaya. Dari Bandara Juanda menuju Kampung Inggris dibutuhkan waktu tempuh sekitar 3 jam menggunakan moda transportasi darat.

-          Naik bus damri bandara jurusan Terminal Bungurasih Surabaya. Biaya sekitar Rp. 15.000 dan lama perjalanan sekitar 15-25 menit.
-          Di terminal bungur asih, anda pilih bis Rukun Jaya jurusan Pare. Biayanya sekitar Rp. 25.000. bilang saja mau turun di kampung Inggris, kebanyakan dari mereka sudah biasa mendapat penumpang para pendatang yang ingin belajar di kampung Inggris, Pare.
Pilihan lainnya adalah, anda bisa menggunakan jasa travel dari Pare menuju Stasiun Juanda dan sebaliknya. Biayanya sekitar Rp.70.000 – Rp. 100.000


3. Bus

1.       Rosalia Indah
Harga Tiket :
Bisnis : Rp. 180.000
Eksekutif : Rp. 350.000
Rute : Merak - Cilegon - Serang - Tanggerang - Jakarta - Sragen
                                       
2.       Lorena
Eksekutif : Rp. 350.000
Rute : Terminal Lebak Bulus - Kediri

Sumber :
Pengalaman Pribadi :)

Semoga bermanfaat :)

5 komentar:

  1. aku mau naik bangunkarta
    bukan
    bukan ke pare
    tapi ke jombang
    ke rumah kakek-nenek ku yg sangat ku rindukan TT___TT
    i really miss them so much :'(

    BalasHapus
    Balasan
    1. loh, rumah nenek kamu di Jombang? wiih, harusnya kamu udah dari dulu ke kampung inggrisnya say :)

      Hapus
  2. gue pernah sekali kesana, nyari oleh2 baju gitu tapi kekecilan di dianya hikshiks

    BalasHapus
  3. Thanks for the information, very important for me....

    BalasHapus
  4. Kalo dari karawang k pare pake apa ya min?

    BalasHapus