Selasa, 02 Juni 2015

Dua Puluh Lima

Semangat Pagi...
Masih di nuansa bulan Mei
Saya belum menulis refleksi untuk tahun ini.
Bulan Mei tahun 2015 ini adalah bulan yang luar biasa ^.^
Seperti bulan-bulan yang lain, Allah senantiasa memberikan begitu banyak anugerah dan kasih sayang yang begitu melimpah bagi setiap hambaNya, termasuk Saya.
Bulan Mei tahun 2014 yang lalu saya baru saja memulai karir di kantor baru, tahun ini saya masih ada disini, dengan berbagai kekhawatiran dan keragu-raguan dalam hati. Namun Saya berjanji akan menyelesaikan tanggung jawab Saya disini semaksimal mungkin.

Masih ingat kejutan-kejutan yang Saya peroleh di tahun 2014 yang lalu?
Allah benar-benar membuktikan janjinya. Ia akan menambah kebahagiaan bagi hambaNya yang senantiasa bersyukur.

Akhir tahun 2014 yang lalu, melalui media sosial facebook, Allah mempertemukan saya dengan seorang teman lama. Kami pernah jadi teman 1 les bahasa Inggris di tahun 2003, saat duduk di bangku SMP kelas 2. Ya, itu satu-satunya kebersamaan yang pernah terjadi antara saya dan dia. Selama 3 tahun bersekolah di SMP yang sama itu kami tidak pernah jadi teman sekelas. Setelah itu kami bersekolah di SMA yang berbeda. Saya bahkan hampir lupa pernah berteman dengannya  hingga suatu hari di sekitar tahun 2009 kami bertemu di transjakarta koridor 6, sepulang saya kuliah, dan ternyata dia juga kuliah di universitas yang sama dengan saya, namun kami beda fakultas. Kami hanya mengobrol seadanya kala itu, kemudian waktu terus berlalu sampai akhirnya akhir 2014 yang lalu saya membagikan info lowongan pekerjaan di perusahaan tempat saya bekerja sekarang. Dia hanya salah satu dari teman yang tertarik dengan info lowongan, namun dia satu-satunya yang minta nomer kontak saya untuk mengobrol lebih lanjut 

Ya, semua cerita hanya berawal dari sebuah info lowongan, hingga pada akhirnya tepat 16 Mei 2015 yang lalu, ia membawa keluarganya berkunjung ke keluarga saya, untuk menyatakan keseriusannya 

Subhanallah...

Rasanya masih seperti mimpi

Allah Maha Baik
Allah Maha Baik
Allah Maha Baik
Di angka 25 ini, Allah memberikan hadiah besar untuk saya, hadiah yang tidak pernah saya duga sebelumnya akan datang secepat ini, lewat cara yang begitu indah.

Usia hanyalah deret angka yang bisa kita hitung dengan mudahnya, namun dapatkah kita menghitung berapa banyak anugerah dan kasih sayang yang senantiasa dilimpahkan Sang Pencipta pada kita yang seringkali lupa untuk bersyukur..

Allah, terima kasih untuk 25 tahun yang indah ini, semoga Engkau senantiasa berada di hati Kami, membimbing Kami agar tidak memilih jalan yang tidak Engkau ridhoi

Semoga kasih sayangMu senantiasa menghiasi hari-hari kami dan memudahkan langkah kami untuk menyempurnakan iman kami kepadaMu

Terima Kasih ya Allah

Alhamdulillahirobbil'alamiin

2 komentar: